CALIFORNIA – Microsoft terus berpacu dengan waktu untuk menggiring pengguna Windows XP bermigrasi ke sistem operasi yang lebih baru. Anehnya, sistem operasi itu masih bisa dibeli bebas.
Dilansir Softpedia, Rabu (8/1/2014), konsumen masih bisa membeli lisensi Windows XP 90 hari sebelum sistem operasi itu memasuki masa pensiun. Bahkan, apabila melakukan pencarian di Amazon, Anda akan memperoleh ribuan hasil, yang menawarkan lisensi Windows XP dengan harga kurang dari USD100.
Windows XP sendiri masih menguasai 28 persen dari pasar sistem operasi komputer secara global. Microsoft berharap, pasar sistem operasi itu akan turun menjadi 13 persen pada April tahun ini.
Berdasarkan data yang dirilis Net Applications per Desember 2013, sistem operasi anyar besutan Microsoft, Windows 8 baru menguasai sebesar 10,49 persen. Perolehan itu merupakan gabungan dari pasar Windows 8 dan 8.1.
Sementara itu, sistem operasi Mac mencatatkan pasar sebesar 7,54 persen dan Linux 1,73 persen. (gst)