CALIFORNIA - Motorola Moto 360 diklaim sebagai smartwatch paling atraktif, yang tersedia saat ini. Penggemar Moto 360 mengungkap, smartwatch buatan Motorola ini menang soal gaya dibandingkan Apple Watch.
Moto 360 hanya tampil dengan warna perak dan hitam, sementara Apple akan menyediakan smartwatch-nya yang dilapisi dengan emas. Motorola tampak tidak ingin kalah dengan Apple, di mana merek tersebut dikabarkan bekerja untuk membuat Moto 360 yang dilapisi dengan emas.
Gambar yang bisa ditemukan pada website resmi Motorola dan dilaporkan Android Police ini menunjukkan Moto 360 dengan chassis emas. Gambar tersebut menunjukkan Moto 360 yang terbuat dari bahan emas atau berlapis emas.
"Meskipun kami tidak bisa berkomentar (bahan) emas secara spesifik, kami selalu mengeksplorasi bahan-bahan baru dan kami berniat untuk memberikan Moto 360 dalam sebuah pilihan gaya di masa depan," jelas Motorola, seperti dilansir Expertreviews, Senin (22/9/2014).
Tampaknya, Motorola menyiapkan Moto 360 berlapis emas untuk menandingi edisi khusus Apple Watch yang menggunakan emas 18 karat. Moto 360 versi orinisil dengan besi stainless kabarnya akan dijual beberapa pekan ke depan di Inggris dengan banderol 199,99 poundsterling atau sekira Rp3,7 jutaan. (ahl)