Satelit Nusantara Satu Meluncur, Talk Fusion: Orang di Pedalaman Bakal Bisa Video Chat
28 Februari 2019, 09:00:03 Dilihat: 187x

Liputan6.com, Jakarta - Pasifik Satelit Nusantara (PSN) baru-baru ini berhasil meluncurkan Satelit Nusantara Satu di Cape Carnaval, Florida, Amerika Serikat menggunakan roket Falcon 9 dari SpaceX. Keberhasilan ini pun mendapat beragam tanggapan positif dari sejumlah pihak, baik pemerintah maupun sejumlah perusahaan. Sala satunya adalah PT Talk Fusion Indonesia yang menyambut baik peluncuran satelit tersebut.
Rioavianto Soedarno, Direktur Utama PT Talk Fusion Indonesia mengatakan satelit ini akan meningkatkan konektivitas internet broadband, komunikasi suara, data dan video ke seluruh Indonesia, sehingga akan membantu Talk Fusion dalam melayani pelanggan dan pengguna dari sabang sampai merauke. “Saat ini, hanya menggunakan internet dengan kecepatan 1 Mbps saja, orang bisa melakukan live meeting atau video chat menggunakan produk Talk Fusion dengan peserta ratusan orang secara bersamaan," ujar Rioavianto, dalam keterangannya, Selasa (26/2/2019). "Bayangkan nantinya orang-orang di pelosok daerah di Indonesia dapat menikmati layanan yang sama, bisa berinteraksi dan bertatap muka secara virtual dengan banyak kerabatnya yang terpisah jarak puluhan, ratusan, atau bahkan ribuan kilometer secara real time," sambungnya. Melalui teknologi WebRTC (Web Real Time Communication) dari Talk Fusion dan infrastruktur digital yang semakin berkembang, hal ini bukan lagi sekadar impian. Untuk diketahui, Talk Fusion merupakan perusahaan IT yang berbasis di Tampa, Florida, Amerika Serikat. Melalui PT Talk Fusion Indonesia, perusahaan berkomitmen penuh dalam melayani pasar yang lebih luas di Indonesia.
Satelit Nusantara Satu (PSN VI) adalah satelit komunikasi geo stasioner (GEO) Indonesia yang dimiliki oleh PSN. Satelit ini ditempatkan pada posisi di atas equator pada 146 BT dan bergerak bersamaan dengan rotasi bumi. Satelit ini merupakan satelit broadband pertama Indonesia yang menggunakan teknologi High Throughput Satellite (HTS) dengan kapasitas bandwidth yang lebih besar untuk memberikan layanan akses broadband ke seluruh wilayah Indonesia.PSN VI memiliki kapasitas 26 transponder C-band dan 12 transponder Extended C-band serta 8 spot beam Ku-band dengan total kapasitas bandwidth mencapai 15 Gbps, dengan area cakupan (coverage) hingga ke seluruh wilayah Indonesia.Nusantara Satu juga menggunakan teknologi Next Generation Electric Propulsion yang membuat berat satelit sangat ringat dan menjadikan biaya investasi lebih terjangkau. Adapun investasi yang dikeluarkan untuk satelit ini mencapai US$ 250 juta, sedangkan biaya peluncuran sekitar US$ 60 juta.Saat meluncur, Nusantara Satu memilki bobot hingga 4.100kg. Satelit ini diproduksi oleh Space System Loral (SSL) menggunakan platform SSL-1300-140 yang sanggup mengorbit selama lebih dari 15 tahun.
Sumber: Liputan6.Com
Share:

UN Videos

Java Coffee Culture and Festival Peneleh 2024
Rapat Terbuka Senat dalam rangka Wisuda Sarjana ke - 56 dan Magister ke - 44
Wisuda Sarjana Ke 54 dan Magister Ke 42 Universitas Narotama

UN Cooperation

De Montfort Leicester University Alexandria University Chiang mai university Derby University
 
Essex I Coe Rel UTHM ICOGOIA University Malaysia PAHANG Universiti Utara Malaysia
 
National University Kaohsiung Taiwan Politeknik Sultan Mizan Zainal Abidin Prince Sultan University Quest Nawab Shah Pakistan Universiti Teknologi MARA
 
Universiti Kebangsaan Malaysia Universiti Malaysia Kelantan Universiti Malaysia Perlis Universiti Zainal Abidin Universiti Sains Malaysia
 
Universiti Pendidikan Sultan Idris Erasmus

 

INTAKINDO PT. Aria Jasa Konsultan Bumi Harmoni Indoguna Cakra Buana Consultan Ciria Jasa Consultant
 
Internasional Peneliti Sosial Ekonomi Teknologi PT. Jasa Raharja NOKIA INKINDO MASKA
 
Surabaya TV PT. Amythas General Consultant
 
       

 

Perkumpulan Ahli dan Dosen Republik Indonesia IT Telkom Surabaya Institut Aditama Surabaya Institut Teknologi Nasional Malang
 
Institut Teknologi 10 Nopember Surabaya Politeknik Negeri Malang Universitas Pakuan Universitas Nasional Kualita Pendidikan Indonesia
 
Universitas Wijaya Kusuma Surabaya Universitas Nurul Jadid Paiton Probolinggo Politeknik Elektronika Negeri Surabaya Politeknik Negeri Bali Sekolah Tinggi Agama Islam Salahuddin Pasuruan
 
Sekolah Tinggi Agama Islam Miftahul `Ula Nganjuk Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Al Anwar Mojokerto STIE NU Trate Gresik Sekolah Tingi Ilmu Ekonomi Widya Gama Lumajang Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Yapan Surabaya
 
STIE Pemuda STIKOSA STKIP PGRI Bangkalan STKIP PGRI Jombang STKIP PGRI Sidoarjo
 
STT Pomosda Nganjuk UINSA Universitas Mercu Buana Universitas Airlangga Universitas Darul `Ulum Jombang
 
Universitas Negeri Surabaya Universitas Brawijaya Malang Teknik Sipil Universitas Negeri Surabaya Universitas PGRI Adi Buana Surabaya UNIPDU
 
UNISLA UNISMA Universitas 45 Bekasi Universitas Dr.Soetomo UNITRI
 
Universitas 45 Surabaya Universitas Bondowoso Universitas Islam Madura Pamekasan Universitas Jember Universitas Maarif Hasyim Latif
 
Universitas Madura Universitas Merdeka Surabaya Universitas Bina Darma Universitas Wijaya Putra Universitas Padjajaran
 
Universitas Muhammadiyah Malang Universitas Muhammadiyah Papua Universitas Muhammadiyah Sidoarjo Universitas Muhammadiyah Surabaya Universitas Negeri Malang
 
Universitas Islam Raden Rahmat Universitas Widyagama Malang Universitas Pembangunan Nasional Veteran Surabaya UWIKA Universitas Wijaya Kusuma Surabaya
 
UNIVERSITAS SUNAN BONANG TUBAN Universitas 17 Agustus Surabaya UNUGIRI Bojonegoro Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya
 
Akademi Pariwisata Majapahit  

 

Copyright (c) 2025 by UN | Universitas Narotama, All Rights Reserved.