Katie Bouman, Sosok di Balik Foto Lubang Hitam Pertama
12 April 2019, 09:00:12 Dilihat: 184x

Foto lubang hitam pertama yang dirilis dalam sejarah tak bisa dilepaskan dari sosok ilmuwan muda, Katie Bouman. Bouman hanya satu dari 200 peneliti yang mencetak sejarah dengan merilis foto lubang hitam pertama.
Sebelum resmi dirilis, tiga tahun lalu Bouman merancang algoritme yang bisa membantu merancang metode pencitraan lubang hitam. Seperti diketahui, sangat sulit mengambil foto lubang hitam karena letaknya yang sangat jauh dan berukuran sangat kecil.
Lubang hitam merupakan `monster` yang melahap segala sesuatu yang ada di semesta. Lubang hitam selama ini dikaburkan oleh perisai gravitasi yang tidak dapat ditembus.
Gambar inti gelap dengan lingkaran gas dan plasma berwarna oranye-api menunjukkan lubang hitam supermasif 50 juta tahun cahaya di galaksi yang dikenal sebagai M87.
Saat mengembangkan algoritme, Bouman masih menyandang status sebagai mahasiswi pascasarjana jurusan ilmu komputer dan kecerdasan buatan di Massachusetts Institute of Technology.
Berbekal algoritme yang dikembangkan Bouman, tim peneliti kemudian membuat tiga varian kode skrip untuk menyatukan gambar lubang hitam. Bouman memverifikasi gambar dan membuat parameter pencitraan.
"Kami mengembangkan beragam cara untuk menghasilkan data sintesis dan menggunakan berbagai algortime untuk menguji apakah kami bisa mendapatkan gambar yang lebih jelas," ujar Bouman.
Dirangkum dari CNN, Bouman mengatakan tim peneliti tidak ingin hanya bergantung pada satu algoritme saja. Banyaknya algoritme yang dikembangkan memunculkan beragam asumsi hingga bisa membangun kepercayaan diri para peneliti.
Vincent Fish, salah satu peneliti di MIT Haystack Observatory mengakui jika Bouman memiliki peran penting dalam melakukan sub-pencitraan lubang hitam. Fish mencontohkan algoritme yang dikembangkan Bouman mampu memetakan area lubang hitam dengan lebih tajam.
"Salah satu kontribusi terpenting Katie adalah ia bisa menghadirkan foto-foto natural. Bayangkan foto-foto yang diabadikan menggunakan kamera ponsel - tentu ada karakter tertentu yang berbeda," terang Fish.
Untuk mengumpulkan data, pada April 2017 delapan teleskop radio yang tersebar di seluruh dunia tepatnya di Hawaii, Arizona, Spanyol, Meksiko, Chilli, dan Kutub Selatan diprogram untuk merekam data dua lubang hitam di dua sudut semesta. Lubang hitam yang memiliki diameter 44 juta kilometer dan massa empat juta kali lebih berat dibandingkan matahari sehingga untuk mengabadikkan bagaikan memotret bola golf di permukaan bulan.
Sumber: CnnIndonesia
Share:

UN Videos

Java Coffee Culture and Festival Peneleh 2024
Rapat Terbuka Senat dalam rangka Wisuda Sarjana ke - 56 dan Magister ke - 44
Wisuda Sarjana Ke 54 dan Magister Ke 42 Universitas Narotama

UN Cooperation

De Montfort Leicester University Alexandria University Chiang mai university Derby University
 
Essex I Coe Rel UTHM ICOGOIA University Malaysia PAHANG Universiti Utara Malaysia
 
National University Kaohsiung Taiwan Politeknik Sultan Mizan Zainal Abidin Prince Sultan University Quest Nawab Shah Pakistan Universiti Teknologi MARA
 
Universiti Kebangsaan Malaysia Universiti Malaysia Kelantan Universiti Malaysia Perlis Universiti Zainal Abidin Universiti Sains Malaysia
 
Universiti Pendidikan Sultan Idris Erasmus

 

INTAKINDO PT. Aria Jasa Konsultan Bumi Harmoni Indoguna Cakra Buana Consultan Ciria Jasa Consultant
 
Internasional Peneliti Sosial Ekonomi Teknologi PT. Jasa Raharja NOKIA INKINDO MASKA
 
Surabaya TV PT. Amythas General Consultant
 
       

 

Perkumpulan Ahli dan Dosen Republik Indonesia IT Telkom Surabaya Institut Aditama Surabaya Institut Teknologi Nasional Malang
 
Institut Teknologi 10 Nopember Surabaya Politeknik Negeri Malang Universitas Pakuan Universitas Nasional Kualita Pendidikan Indonesia
 
Universitas Wijaya Kusuma Surabaya Universitas Nurul Jadid Paiton Probolinggo Politeknik Elektronika Negeri Surabaya Politeknik Negeri Bali Sekolah Tinggi Agama Islam Salahuddin Pasuruan
 
Sekolah Tinggi Agama Islam Miftahul `Ula Nganjuk Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Al Anwar Mojokerto STIE NU Trate Gresik Sekolah Tingi Ilmu Ekonomi Widya Gama Lumajang Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Yapan Surabaya
 
STIE Pemuda STIKOSA STKIP PGRI Bangkalan STKIP PGRI Jombang STKIP PGRI Sidoarjo
 
STT Pomosda Nganjuk UINSA Universitas Mercu Buana Universitas Airlangga Universitas Darul `Ulum Jombang
 
Universitas Negeri Surabaya Universitas Brawijaya Malang Teknik Sipil Universitas Negeri Surabaya Universitas PGRI Adi Buana Surabaya UNIPDU
 
UNISLA UNISMA Universitas 45 Bekasi Universitas Dr.Soetomo UNITRI
 
Universitas 45 Surabaya Universitas Bondowoso Universitas Islam Madura Pamekasan Universitas Jember Universitas Maarif Hasyim Latif
 
Universitas Madura Universitas Merdeka Surabaya Universitas Bina Darma Universitas Wijaya Putra Universitas Padjajaran
 
Universitas Muhammadiyah Malang Universitas Muhammadiyah Papua Universitas Muhammadiyah Sidoarjo Universitas Muhammadiyah Surabaya Universitas Negeri Malang
 
Universitas Islam Raden Rahmat Universitas Widyagama Malang Universitas Pembangunan Nasional Veteran Surabaya UWIKA Universitas Wijaya Kusuma Surabaya
 
UNIVERSITAS SUNAN BONANG TUBAN Universitas 17 Agustus Surabaya UNUGIRI Bojonegoro Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya
 
Akademi Pariwisata Majapahit  

 

Copyright (c) 2025 by UN | Universitas Narotama, All Rights Reserved.